tak pula... (terbayangkan)
balasan seloka buat kawan di sana
Frieda Amran (tak salah, alamat maya ada di Belanda)
aduhai apa nak cerita
berandaiandai barang sejenak
tak soal kemarin atau esok kukira
tapi bayangan membelok kugak
walau langit tak jua jingga
apalah daya kabut menutup mata
janji seloka buat kawan di sana
biar tak kena, tapi malu terjaga
diam seribu kata itu pertanda
boleh suka atau tak pula
jangan bertanya hati terluka
mungkin tak elok membaca masa
kalau si dia tertanyatanya
bukan kata pengobat sukma
senyum di muka membuka cerita
tentu rasa tak menduga jiwa
sesak di dada menunggu kata
nak tumbuh pula sakwasangka
andai murka ada di depan mata
guit segera pinggang si dia
(usah pula nak piting kepala)
inilah kisah dunia maya
sepotong kata nak lari kemana
andai jiwa tak selalu dibuka
tak pelak pula : dugaduga
kian hari terasa nyata
lentera langit jingga
6 juli menjelang senja
Tidak ada komentar:
Posting Komentar